Rutinitas

Hidup melompat dari satu kejadian ke kejadian yang lain begitu saja tanpa pertanda apa-apa. Hari ini saya cinta kamu setengah mati, esok menatapmu saja belum tentu aku sudi. 

Rutinitas saya yang biasanya berputar sekitar kantor dan tidur siang hari ini macet di kantor dan harus melewatkan siesta time rutin. Dari pagi berkutat di e-cat, berkas pengadaan, tau-tau udah jam makan siang. Pelayanan? Untung ada Elfa.

Bercita-cita sepenuh hati jadi apoteker pelayanan biar bisa terus ketemu orang baru setiap hari, beberapa hari ini cuma ngurusin kertas. Ngurusin kertas-kertas biasanya jadi sampingan, beberapa hari jadi fokus utama. Dan gilanya ngurusin kertas-kertas ini bisa lewat dua atau tiga jam dari jam kerja rutin saya. 

Hidup sesederhana itu. Terlalu ritmis dan dinamis, kadang membuat kita kembang kempis. Mantan yang sudah lama sekali menjauh tiba-tiba muncul di mimpi, atau orang yang setahun lalu kirim salam kini datang lagi.

Kita tidak pernah tau, apa yang akan kita hadapi esok, atau dua puluh lima detik lagi. Yang bisa kita lakukan hanya terus berusaha menerima semuanya, dan tetap bahagia.

dan saya kangen trekking setengah mati.

Comments

Popular posts from this blog

Pendakian Raung 3344 mdpl Via Kalibaru

Review : Melawat Ke Timur : Menyusuri Semenanjung Raja-raja

Bukan Pasar Malam, Bukan Kejutan Biasa